#NewsHighLight
#AyoMasukAlMadinah
KELUARGA BESAR ASRAMA PUTRI AL MADINAH – SOLID HINGGA KE SYURGA
Al Madinah Islamic Boarding School merupakan sekolah asrama berbasis islam yang sudah berdiri lebih kurang lima tahun. Hingga saat ini, Al Madinah sudah mewisuda 2 generasi dan di pertengahan tahun depan akan mewisuda kembali generasi ketiga.
Di tahun pelajaran 2019 – 2020 ini, Al Madinah sudah memiliki Santri putra dan santri putri. Asrama kedua santri ini terpisah satu sama lain. Ini diupayakan agar hubungan antara santri putra dan putri tetap terjaga dalam ukhuwah islamiah yang kental.
Jika dirunut tahunnya, maka tahun pelajaran 2019-2020 generasi santri putra adalah generasi kelima sedangkan santri putri adalah generasi pertama. Walaupun generasi santri putri Al Madinah adalah generasi pertama namun mereka hingga saat ini terlihat sangat solid dan kompak baik itu kepada sesama santri atau dengan para ustdzah. Begitu juga solid dalam hal ibadah, kegiatan quran, kegiatan belajar mengajar dan pergaulan sosial sehari-hari.
Santri putri Al Madinah terlihat saling bahu membahu jika ada temannya yang sakit. Saling tolong menolong jika ada temannya yg sedang gundah. Saling nasehat menasehati jika ada yg melakukan kesalahan.
Di tahun pelajaran 2020-2021, Al Madinah kembali membuka kesempatan kepada seluruh putra putri terbaik untuk diseleksi menjadi santri di Al Madinah Islamic Boarding School. Hampir sama di setiap tahun, kuota penerimaan santri tahun ini utk santri putra dan putri Insya Allah sama-sama diterima sekitar 56 orang (red)