#NewsHighLight
#AyoMasukAlMadinah
Al Madinah Islamic Boarding School

GEGAP GEMPITA PERAYAAN MAULID FEST DI AL MADINAH

Maulid nabi Muhammad Saw yg jatuh pada bulan November ini terasa begitu kental di Al Madinah Islamic Boarding School. Gegap gempita perayaan Maulid nabi ini dikonsepkan dengan berbagai macam perlombaan, Festival dan tausiah serta muhasabah.

Acara Maulid nabi di Al Madinah berlangsung satu hari penuh. Dimulai dari lomba menulis surat cinta untuk rasulullah, cerdas cermat versi Maulid nabi, Festival Sholawat, bada maghrib dilanjutkan dengan pawai obor keliling kampung yang berada di sekitar pondok kemudian tausiah dan muhasabah oleh Ustad yang diundang dari luar.

Peringatan maulid nabi kali ini benar-benar terasa di Al Madinah. Semua siswa terlihat sangat antusias. Walaupun dalam pelaksanaannya kemarin dilanda hujan, namun aktifitas santri untuk mengikuti dan melihat Maulid Fest ini begitu besar.

Ust. Zuliade sebagai ketua panitia acara mengungkapkan rasa syukur yang dalam atas suksesnya acara tersebut. Beliau mengatakan bahwa acara tersebut juga banyak dibantu oleh pengurus OSIS/BESMA Al Madinah. Mungkin tanpa bantuan dari santri organisator ini mungkin acara tidak akan berlangsung semeriah ini.

InsyaAllah di tahun-tahun berikutnya acara-acara semacam ini terus kt galakkan dan gaungkan sehingga para santri memahami betapa pentingnya hari bersejarah seperti ini, sambunganya kemudian. (red)